Mendidik Dan Mengajar Dengan Asah-Asih Dan Asuh Untuk Menuju Masyarakat Cerdas Berbudi Luhur

Belajar Sistem Tata Surya

Senin, 05 Oktober 2009

Hubungan SD Budi Luhur dengan Masyarakat Sekitar

Lembaga pendidikan selain menjadi tempat kegiatan belajar mengajar juga merupakan sebagai lembaga social. Oleh karena itu, SD Budi Luhur dari sejak awal berdiri hingga sekarang selalu mengajarkan cinta kasih, saling tolong menolong, saling mencintai sesama manusia dan selalu tanggap dengan keadaan lingkungan. Dengan bekal pembelajaran tersebut maka guru bersama siswa selalu tanggap dengan keadaan lingkungan. Dengan bekal pembelajaran tersebut maka guru bersama siswa selalu menggalang dalam memberikan bantuan, baik yang sifatnya spontanitas maupun yang sudah terjadwal dalam program kerja tahunan SD Budi Luhur. Bantuan dapat berupa penggalangan dana atau berupa kegiatan bakti sosial atau kegiatan lainnya. Baik terhadap lingkungan yang berada di sekitar sekolah maupun terhadap lingkungan yang berada jauh dari sekolah.

Kegiatan-kegiatan sosial yang dilakukan SD Budi Luhur misalnya :

  1. menggalang dan menyalurkan bantuan kepad korban bencana alam
  2. bakti sosial ke panti asuhan dalam rangka hari besar keagamaan
  3. menyalurkan zakat fitrah kepada warga sekitar sekolah pada setiap bulan ramadhan
  4. melaksanakan shalat idul adha di sekolah dilanjutkan dengan pemotongan hewan kurban untuk dibagikan kepada masyarakat
  5. mengadakan kerja bakti perbaikan jalan dan saluran air
  6. memberikan bantuan beasiswa kepada siswa berprestasi
  7. memberikan bantuan kepada siswa tidak mampu melalui dana teman asuh
  8. bersama-sama masyarakat merayakan hari besar keagamaan dan hari besar nasional

Dengan sistem pengajaran yang menekankan saling mencintai kepada sesama dimaksudkan agar siswa SD Budi Luhur memiliki pandangan dan perasaan senasib terhadap semua orang sebagai makhluk ciptaan Tuhan.

Dalam pemberian pengajaran di kelas guru selalu mengingatkan kepada siswa untuk saling membantu teman-teman yang tidak mampu, baik berupa moril maupun materil. Khusus bantuan materil. Siswa SD Budi Luhur telah menyisihkan sebagian uang jajan mereka untuk membantu teman lainyang tidak mampu dibidang pembiayaan. Bentuk bantuan ini ditampung dalam wadah TEMAN ASUH sekolah. (Zen-TIK)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mengirim Pesan dan Komentar

Pengikut